img-book

Budaya Banten dan Kearifan Lokal

Penulis Muhamad Wahyudin
Editor Ahmad Dulfikar | Pria Sahuri
Kategori Tarikh/Sejarah
Halaman 316
Kertas Bookpaper
Jenis Cover Soft Cover
ISBN -
Berat 450 gram
Dimensi 14,8 x 21 cm

Rp150.000

Informasi Produk

Banten, tanah dengan sejarah yang kaya, menyimpan beragam tradisi, seni, dan kearifan lokal yang menjadi cerminan identitas masyarakatnya. Budaya Banten dan Kearifan Lokal adalah sebuah perjalanan mendalam untuk mengenal warisan budaya yang masih hidup hingga kini, dari seni tradisional yang memukau hingga adat istiadat yang sarat makna.  

Buku ini tidak hanya mengupas keindahan dan nilai-nilai luhur budaya Banten, tetapi juga menunjukkan relevansinya dalam kehidupan modern. Melalui penuturan yang inspiratif dan kaya wawasan, pembaca diajak untuk memahami bagaimana budaya lokal dapat menjadi sumber kebanggaan sekaligus pelajaran bagi kita semua.  

Ditulis dengan penuh dedikasi, buku ini adalah referensi penting bagi pelajar, akademisi, pemerhati budaya, dan siapa saja yang ingin menyelami kekayaan budaya Nusantara. Lebih dari sekadar bacaan, buku ini adalah ajakan untuk menjaga dan melestarikan warisan leluhur demi masa depan bangsa.  

Apakah Anda siap menemukan keajaiban budaya Banten yang tak lekang oleh waktu? Mari jelajahi dan temukan inspirasi dalam setiap halamannya!  


Tentang Penulis: Muhamad Wahyudin

          Muhamad Wahyudin, lahir di Serang, 26 Maret 1998. Riwayat Pendididkan di mulai dari TK PGRI Ciruas (2004), MDA Al-Khairiyah Ciruas (2009), SDN Ciruas 3 (2010), MTs Al-Mubarok Serang (2013), MAN 2 Kota Serang (2016).

Text Box: 29Kemudian penulis melanjutkan Pendidikan Strata Satu (S1) di kampus UIN SMH Banten, Fakultas Syariah Jurusan Hukum Keluarga Islam pada Tahun 2016-2020, dilanjutkan pada Program Pascasarjana S2 Prodi Hukum Keluarga Islam UIN SMH Banten pada tahun 2020-2022 dan penulis sedang menempuh S3 di UIN SMH Banten dengan konsentrasi Hukum Keluarga Islam Program Doktoral. Aktivitas sehari-hari mengajar sebagai dosen dikampus Universitas Banten, Relawan Layanan Aktif Baznas Provinsi Banten, Ketua Majelis Taklim Al-Wahyu, Direktur CV Rizki Pratama, penulis aktif di berbagai organisasi masyarakat dan keagamaan seperti ketua DKM Masjid An-Nur 2014-2015, Sekretaris Ambalan dan Racana Pramuka UIN SMH Banten 2018-2019, Sekretaris Millenial Talk Institute Chapter Banten 2020-2021, Ketua Bidang Hukum dan HAM PPI Cabang Serang 2020-2021, Dosen di Universitas Banten, Sekretaris LPPM di Universitas Primagraha, Ketua Bidang Advokasi, Bantuan Hukum dan HAM di ICMI Kota Serang 2024-2029, Ketua Ikatan Purna Ambalan dan Racana (IPAR) Gerakan Pramuka UIN SMH Banten 2023-2026.

          Beberapa karya dari penulis yaitu Ushul Fiqh Muqaranah, Kajian Islam Transdisipliner, Anelekta Kata, Babad Kesatria, Narasi Kehidupan, Renjana Kita, A I U E O Heart 2, Scribbles Words Full of Meaning, Rangkaian Aksara Berbalut Kesatria dan masih banyak yang lainnya.